Saat kencan pertama. (Foto: Corbis) JIKA ingin kencan berjalan mulus, Anda perlu memerhatikan beberapa faktor yang dapat melancarkan perjalanan kencan Anda. Tak jarang, kencan dapat berjalan kacau hanya karena beberapa kesalahan kecil. Sebelum Anda mengalaminya, hindari beberapa hal berikut ini, seperti dilansir Shine. Salah kostum Kencan perdana merupakan ajang untuk meraih perhatiannya secara maksimal. Karenanya pintarlah mengatur penampilan Anda untuk menarik perhatian dia. Ketika Anda pergi ke pertandingan bisbol bersamanya, jangan memakai "stiletto” atau "heels”. Anda pun perlu melakukan penyesuaian dengan agenda kencan dengan lokasi yang akan Anda lewati. Ini sangat penting karena Anda dapat menyesuaikan penampilan terbaik di hadapannya. Membicarakan mantan kekasih Berbicara tentang mantan pacar adalah hal yang menjengkelkan bagi siapapun. Jadi jika ingin memasuki dunia kencan baru, pastikan Anda meninggalkan bahasan ini secara perlahan. Tentu tidak ada orang yang ingin duduk dan mendengarkan Anda mengeluh soal mantan, sementara Anda sedang ingin membangun sebuah hubungan baru. Mabuk Jika Anda melewatkan satu gelas wine yang dapat membuat Anda lebih segar tentu tidak ada salahnya. Namun, minum secara berlebihan hanya akan menyusahkan diri Anda. Apalagi ketika Anda baru melewatkan kencan pertama dengan seseorang. Pilihan ini sangatlah tidak bijak. Tidak memberikan segalanya di awal Jangan memberikan segalanya hanya dalam satu malam. Biarkan dia bersikap penasaran untuk mengetahui sisi lain Anda pada kesempatan berikutnya. Jadi jika Anda ingin mendapatkan kesan berarti di hadapannya, jangan ragu untuk memberikan sedikit demi sedikit informasi tentang diri Anda sehingga dia pun akan penasaran dibuatnya. (tty)
|